[Review] Band Endank Soekamti

Ini adalah review pertama gue di blog. Review yang pertama adalah review untuk band yang berasal dari kota gudeg alias Jogja yaitu Endank Soekamti. Kalian belum tau Endank Soekamti? Kalo mau tau nanti gue kasih tau lewat review ini.

Endank Soekamti adalah band yang berasal dari kota gudeg yaitu Jogja. Endank Soekamti juga biasa disebut trio punk yang berasal dari Jogja. Kenapa trio punk? Karena personilnya ada 3 orang yaitu @ErixSoekamti (bass & vocal), @dorysoekamti (Guitar & vocal) & @arisoekamti (drum). 

Endank Soekamti lahir pada tanggal 1 Januari 2001. Pas banget, tepat sekali dengan tahun baru. Jadi, selain merayakan tahun baru, kita juga mengasih selamat ulang tahun kepada Endank Soekamti. Fans untuk band ini adalah Kamtis atau sering disebut Kamtis Family. Gue juga termasuk Kamtis Family, loh!

Berikut adalah album Endank Soekamti dari pertama sampai sekarang.

Album 1: Kelas 1



Album 2: Pejantan Tambun
  

Album 3: Sssttt...!!!

Album 4: Soekamti.com

Album 5: Angka 8

Btw, kalo mau denger atau download lagunya cari aja ya di google. Ini serius bukan main-main, hehehehe.

Gue cenderung lebih suka ke album kelimanya @EndankSoekamti_. Kenapa? Karena cara mengemas album itu beda dari yang lain.  Mereka membuat video series di pembuatan album itu dari awal menata barang sampai selesai membereskan barang. Kalo lo mau lihat bagaimana video-nya, cek aja disini. Cari video #KamtisVideoSeries. Sangat kocak.

Mereka sangat kreatif di pembuatan album ini. Hasilnya pun juga kreatif. Ada boxset dari Endank Soekamti. Kalo mau lihat boxsetnya nih, gue kasih gambarnya.

Boxset Endank Soekamti

Isi dari boxset itu adalah:
  1. Sertifikat
  2. CD
  3. DVD Film
  4. Kaos
  5. Buku Biografi
  6. Kalung Army Dengan Nama Pembeli
Bagi kalian yang ingin membeli, sudah telat karena sudah sold out. Boxset itu hanya 5000. Pembeli pertama boxset itu adalah Giring Nidji.
 
Selain itu, di album kelima mereka juga membuat novel biografi yang ditulis oleh @endikkoeswoyo & @rara_3R. Bagi kalian yang mau beli novel biografinya, bisa di toko buku atau disini. Selain buku biografi, lo semua juga bisa dapet CD album kelimanya Endank Soekamti. Nih penampakan bukunya.
Itu penampakan bukunya. Alhamdulillah, gue udah punya 2. Yang satu beli yang satu gratis dari Endank Soekamti.

Oh iya, kalian yang mau download lagu-lagu album kelima bisa langsung yang original. Klik aja ini.

Oke, ini dulu review dari gue. Semoga personil Endank Soekamti melihat review gue ini. Mohon diberi komentar ya :)))

Salam Kamtis!

2 comments:

  1. Wih. Band kesukaan gue banget pas masih smp. Dan, sampai sekarang gue masih ada koleksi lagunya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo gue dari kelas 6 sampe sekarang. Sekarang gue kelas 2 SMP :))
      Belum semua lagu di koleksi...

      Delete

Buat kalian yang mau komentar, silahkan saja, mau panjang apa pendek. Kalo lo mau komentar pake anonymous, harap jangan spam. Kasian sama yang lain.

Dan yang terpenting adalah jangan jualan di kotak komentar blog gue, terutama jualan yang gak penting kayak alat vital atau video bokep. Lebih baik elu tulis link blog lo daripada jualan.

Komentar kalian sangat gue butuhkan. So, komen aja yaa. Terima kasih. :)